Tempojakarta.id,Jakarta Pusat – Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menegaskan pihaknya terus berkomitmen menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jakarta Pusat, salah satunya dengan meningkatkan kegiatan sambang dan komunikasi aktif bersama tokoh masyarakat serta warga.
“Kegiatan sambang ini sangat penting untuk membangun sinergi dengan masyarakat sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat diantisipasi sejak dini,” kata Kombes Susatyo.
Untuk itu, pada Rabu (2/7/2025) pukul 10.00 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Petojo Selatan Aiptu Yansen melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system di Jalan Petojo Sabangan 11 RW 004 Kelurahan Petojo Selatan, Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Yansen bertemu dengan Ketua RT 012/04 Bapak Hambali beserta warga, sekaligus menyampaikan sejumlah himbauan kamtibmas.
Adapun himbauan yang disampaikan antara lain agar warga selalu waspada terhadap orang baru atau tidak dikenal di lingkungan sekitar, mengantisipasi penipuan online, curanmor, serta tindak kejahatan lainnya. Warga juga diajak untuk terus menjalin komunikasi dengan pihak kepolisian apabila terjadi gangguan kamtibmas di wilayahnya.
Kapolsek Metro Gambir Kompol Rezeki R Respati mengatakan bahwa kegiatan sambang dan cooling system ini rutin dilaksanakan untuk mendekatkan polisi dengan masyarakat serta menggali informasi kewilayahan guna deteksi dini potensi gangguan kamtibmas.
“Kami mengimbau warga untuk tetap menjaga keamanan lingkungannya masing-masing dan selalu berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas,” ujar Kompol Rezeki.Humas Polres Metro Jakarta Pusat.
(Bbg)