Jakarta Pusat – Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kartini, Brigadir Charis Setyo Hutomo, melaksanakan patroli wilayah dan sambang tokoh masyarakat di Jl. Kartini III Dalam, RT 05/RW 05, Kelurahan Kartini, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Rabu (13/11/2024).
Dalam kegiatan ini, Brigadir Charis berdialog langsung dengan Ketua RW 05, Bapak Miming, guna menyampaikan imbauan keamanan melalui program cooling system.
Selanjutnya maksud dan tujuan giat ini meneruskan Pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, S.H, S.I.K, M.Si, melalui Kapolsek Sawah Besar Kompol Dhanar Dhono Vernandhie SE SIK MM MH, agar personil tingkatkan sambang.
Beberapa poin utama yang disampaikan meliputi ajakan untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan seperti pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor).
Selain itu, Brigadir Charis juga memberikan arahan tentang pentingnya pencegahan dini untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kartini.
Brigadir Charis menekankan bahwa jika warga membutuhkan bantuan atau kehadiran polisi, mereka dapat segera menghubungi Polsek atau Bhabinkamtibmas setempat atau Call Center POLRI : 110.
Dengan adanya patroli dan sambang ini, diharapkan situasi keamanan di wilayah Kartini tetap terjaga, memberikan rasa aman bagi masyarakat dalam menyongsong pesta demokrasi yang akan datang.(Humas Polres Metro Jakarta Pusat).
(Bbg).
Berita Terkait
Bangun Sinergi Keamanan, Bhabinkamtibmas Pegangsaan Patroli Dialogis di Gedung PT Ambadar 2 Jakarta Pusat – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Metro Menteng, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pegangsaan, Aipda H.M. Adhy M.N., melaksanakan patroli dialogis di Gedung PT Ambadar 2, Jalan Proklamasi No. 76, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/10/2025). Patroli tersebut merupakan bagian dari kegiatan preventif Polri dalam mengantisipasi tindak kriminal seperti pencurian, perusakan, serta gangguan kamtibmas di area perkantoran dan lingkungan sekitarnya. Dalam kegiatan itu, Aipda Adhy berinteraksi langsung dengan petugas keamanan gedung, Bapak Septian dan Bapak Ari, memberikan arahan agar selalu meningkatkan patroli wilayah serta memperketat pengawasan terutama di jam-jam rawan. “Patroli harus dilakukan secara teratur, pastikan setiap area termasuk parkiran dan pintu akses utama dalam kondisi aman. Jangan ragu melaporkan setiap aktivitas yang mencurigakan kepada pihak kepolisian agar dapat segera ditindaklanjuti,” ujar Aipda Adhy. Selain memberikan imbauan keamanan, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan pentingnya pengecekan rutin terhadap sistem keamanan seperti CCTV dan penerangan malam hari guna mendukung pengawasan di lingkungan kerja. Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menyampaikan bahwa kegiatan sambang dan patroli dialogis merupakan wujud nyata pelayanan kepolisian dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat. Ia mengapresiasi kinerja anggota di lapangan yang terus menjaga komunikasi aktif dengan masyarakat dan pihak keamanan di wilayah binaan. “Polri hadir untuk memberikan rasa aman. Melalui pendekatan dialogis seperti ini, kami memastikan
Post Views: 92